Close

IHSG Lanjutkan Uptrend Jangka Pendek

Pada perdagangan minggu lalu, Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) masih mampu melanjutkan penguatannya dan berhasil menyentuh level resistance di harga 5100. Tercatat selama sepekan kemarin IHSG mengalami kenaikan sebesar +0,96% dengan penutupan di harga 5079.

Lalu bagaimana pergerakan IHSG minggu ini ?

Hingga saat ini, IHSG masih mampu bertahan di atas garis Uptrend line yang terbentuk sejak perdagangan 24 Maret 2020 lalu. Pergerakan minggu ini kami prediksi masih akan bervariasi di rentang 5139-5000. Kami berharap IHSG masih mampu bergerak di atas garis trendline agar tren naik tetap terjaga.

Minggu ini dari dalam negeri masih minim sentimen, rilis data yang akan mempengaruhi pergerakan IHSG minggu ini dari dalam negeri yaitu Loan Growth YoY bulan Juni yang akan dirilis pada Jumat minggu depan.

Sedangkan dari market global akan ada rilis data Balance of Trade bulan Juni negara Jepang, Loan Prime Rate 1Y negara China, dan terakhir Inflation Rate YoY bulan Juni negara Jepang dan Kanada.

Link: Stockcall Edisi 19 Juli 2020

Jika anda belum jadi member Private Trading Room, silahkan melakukan registrasi melalui link dibawah ini untuk mendapatkan akses rekomendasi Stockcall mingguan

Market Intelligent: Jack Darmono (JD)
Editor: Yusuf Efendi

Social Share