Close

Tips Mengatasi Overthinking Dalam Trading

Akhir-akhir ini kami banyak menemui trader yang overthinking alias kebanyakan mikir saat trading. Mungkin karena IHSG sedang bergerak konsolidasi seperti akhir-akhir ini sehingga membuat banyak signal palsu bermunculan dan akibatnya trader akan sering mengalami salah posisi. Apabila overthinking terjadi setiap hari tentu akan berdampak buruk pada kesehatan karena dapat menimbulkan sakit kepala, asam lambung dan juga gangguan mental seperti stress, gangguan mood dan cemas.

Tentu anda tidak ingin mengalami hal-hal diatas, maka dari itu setelah membaca tulisan ini mari stop overthinking dalam trading!

Kami memiliki beberapa tips yang mungkin memberikan inspirasi untuk trader yang masih sering overthinking dalam trading

1 Buatlah Trading Rules Yang Jelas

Trading rules adalah pedoman trading yang berisikan aturan kenapa seorang trader membeli atau menjual sebuah saham. Misalkan Buy on Breakout, trading rulesnya hanya akan membeli jika sebuah harga saham breakout dari sebuah resistnya, Kemudian untuk validasi breakout ini dengan analisa volume. Tentu ini contoh ya jadi anda bisa mengembangkan sendiri. Penting dalam membuat trading rules jangan terlalu banyak, buat trading rules sesimpel mungkin.

2 Gunakan Alat Bantu Screening

Setelah memiliki trading rules yang jelas, untuk mempermudah pekerjaan anda sebagai trader, gunakan alat bantu screener yang saat ini sudah tersedia di banyak platform charting seperti tradingview.com. Dengan memiliki screener anda tidak perlu mencari secara manual saham-saham pilihan yang sesuai dengan trading rules.

3 Gunakan layanan Trading Advisor

Apabila anda memiliki dana yang lebih dan memang sangat butuh akan pemandu trading, anda bisa berinvestasi pada layanan advisor yang memberikan anda rekomendasi saham lengkap dengan trading plan. Seperti layanan Private Trading Room, anda akan mendapatkan rekomendasi yang dilengkap analisa dan trading plan super lengkap sehingga anda tidak perlu lagi mencari saham pilihan dan pusing melakukan analisa. Anda tinggal eksekusi saja dan jalankan trading plan yang diberikan.

Contoh rekomendasi Private Trading Room misalkan EMTK yang hari ini naik cukup signifikan. Total setelah kami rekomendasikan sudah naik 27%. Rekomendasi ini diberikan jam 5 pagi sehingga anda masih bisa mempelajarinya sebelum menekan tombol buy.

Selain mendapatkan rekomendasi yang tinggal eksekusi, anda juga dapat berkonsultasi dengan tim advisor untuk membantu anda merapikan portofolio yang berantakan sehingga menjadi lebih rapi dan kinerja mudah dimonitor.

Trading saham bersama YEF Advisor dengan bergabung ke layanan Private Trading Room:
Daftar melalui Telegram @admYEF / Whatsapp 082264503734

Social Share
banana